ANALISIS PENGGUNAAN MOBILE BANKING PADA GENERASI MILENIAL DENGAN PENDEKATAN TECHNOLOGY ACCEPTANCE MODEL (TAM) (Studi Pada Mahasiswa Universitas Diponegoro)

MU'ASIROH, Lutfi Rokhiyatul and DARWANTO, Darwanto,(19 February 2021), ANALISIS PENGGUNAAN MOBILE BANKING PADA GENERASI MILENIAL DENGAN PENDEKATAN TECHNOLOGY ACCEPTANCE MODEL (TAM) (Studi Pada Mahasiswa Universitas Diponegoro). , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of Cover] Text (Cover) - Published Version
Download (90kB)
[thumbnail of Abstrak (Inggris)] Text (Abstrak (Inggris)) - Published Version
Download (84kB)
[thumbnail of Abstrak (Indonesia)] Text (Abstrak (Indonesia)) - Published Version
Download (83kB)
[thumbnail of Daftar Isi] Text (Daftar Isi) - Published Version
Download (2MB)
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka) - Published Version
Download (185kB)
[thumbnail of Fulltext PDF Bookmarks] Text (Fulltext PDF Bookmarks)
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor – faktor yang dapat mempengaruhi generasi milenial dalam menggunakan mobile banking. Pendekatan dalam penelitian ini menggunakan model Technology Acceptance Model (TAM) yang telah dikembangkan oleh Davis (1989) yaitu manfaat dan kemudahan, serta dengan menambahkan tiga variabel ektsternal yaitu keamanan, pengalaman dan kompatibilitas. Model penelitian secara empiris diuji dengan menggunakan data survei generasi milenial pada mahasiswa di Universitas Diponegoro. Adapun metode pengumpulan data dilakukan melalui kuesioner. Populasi penelitian ini yaitu mahasiswa Universitas Diponegoro yang aktif pada tahun ajaran 2019/2020 dan pernah menggunakan mobile banking. Metode pengambilan sampel menggunakan teknik non probability sampling dengan pendekatan purposive, dengan sampel sebanyak 100 responden yang dianalisis dengan menggunakan teknik analisis regresi linear berganda dengan menggunakan aplikasi SPSS 26.0. Hasil analisis menunjukkan bahwa semua konstruk dalam model TAM yaitu manfaat dan kemudahan, serta tiga variabel eksternal yaitu keamanan, pengalaman dan kompatibilitas berpengaruh positif dan signifikan terhadap penggunaan mobile banking pada generasi milenial secara parsial maupun simultan. Nilai R square sebesar 0,538 menunjukkan bahwa 53,8% penggunaan mobile banking dapat dijelaskan oleh variabel independen dan sisanya sebesar 46,2% dipengaruhi variabel lain yang tidak terdapat pada penelitian ini. Implikasi dari hasil penelitian ini relevan bagi generasi milenial agar lebih yakin dengan menggunakan mobile banking dapat mempermudah aktivitas perbankannya.
Keywords : Benefits, Ease, Security, Experience, Compatibility , Mobile Banking , Technology Acceptance Model (TAM), Manfaat, Kemudahan, Keamanan, Pengalaman, Kompatibilitas, Mobile Banking, Technology Acceptance Model (TAM).
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ekonomi Islam
Depositing User: Lutfi Rokhiyatul Mu’asiroh
Date Deposited: 30 Apr 2021 03:33
Last Modified: 30 Apr 2021 03:33
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/8318

Actions (login required)

View Item
View Item