SPILLOVER EFFECT PERTUMBUHAN EKONOMI DAERAH DI WILAYAH SUBOSUKAWONOSRATEN TAHUN 2005-2019 (Tinjauan dari Sektor Unggulan Daerah)

YASMIN, Kamila and GUNANTO, Edy Yusuf Agung,(17 February 2021), SPILLOVER EFFECT PERTUMBUHAN EKONOMI DAERAH DI WILAYAH SUBOSUKAWONOSRATEN TAHUN 2005-2019 (Tinjauan dari Sektor Unggulan Daerah). , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of Cover] Text (Cover) - Published Version
Download (38kB)
[thumbnail of Abstrak (Inggris)] Text (Abstrak (Inggris)) - Published Version
Download (9kB)
[thumbnail of Abstrak (Indonesia)] Text (Abstrak (Indonesia)) - Published Version
Download (11kB)
[thumbnail of Daftar Isi] Text (Daftar Isi) - Published Version
Download (170kB)
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka) - Published Version
Download (239kB)
[thumbnail of Fulltext PDF Bookmarks] Text (Fulltext PDF Bookmarks)
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis spillover effect pertumbuhan ekonomi, mengidentifikasi sektor unggulan dengan pendekatan sektor yang memiliki keunggulan kompetitif dan spesialisasi serta untuk menganalisis sektor unggulan daerah yang memiliki pengaruh spillover effect terhadap pertumbuhan ekonomi kabupaten/kota di Wilayah SUBOSUKAWONOSRATEN. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah jarak, data PDRB dan sektor ekonomi berdasarkan lapangan usaha kabupaten/kota di Wilayah SUBOSUKAWONOSRATEN dalam periode tahun 2005-2019. Pengaruh jarak antar daerah dengan pertumbuhan ekonomi dianalisis menggunakan perhitungan spillover effect. Selanjutnya untuk mengetahui sektor unggulan daerah, akan digunakan metode Shift Share Esteban Marquillas. Kemudian pengaruh sektor unggulan suatu daerah dilakukan analisis regresi terhadap pertumbuhan ekonomi daerah lain di Wilayah SUBOSUKAWONOSRATEN. Penelitian ini dilakukan dengan metode perhitungan spillover effect dengan metode Capello untuk mengetahui spillover effect pertumbuhan yang diperoleh setiap daerah di Wilayah SUBOSUKAWONOSRATEN, Shift Share Esteban Marquillas untuk melihat sektor unggulan dari setiap daerah dengan menggunakan pendekatan sektor yang memiliki keunggulan kompetitif dan memiliki spesialisasi serta analisis regresi linear untuk mengetahui pengaruh sektor unggulan berdasarkan analisis Shift Share sebelumnya terhadap pertumbuhan ekonomi daerah lain di Wilayah SUBOSUKAWONOSRATEN. Hasil spillover effect pertumbuhan ekonomi dengan nilai terbesar adalah Kabupaten Sukoharjo, Kota Surakarta, Kabupaten Boyolali, Kabupaten Karanganyar, Kabupaten Klaten, Kabupaten Wonogiri dan terakhir Kabupaten Sragen. Pada analisis Shift Share, diperoleh hasil Kota Surakarta memiliki 5 sektor unggulan, Kabupaten Boyolali memiliki 9 sektor unggulan, Kabupaten Sukoharjo memiliki 9 sektor unggulan, Kabupaten Karanganyar memiliki 11 sektor unggulan, Kabupaten Wonogiri memiliki 10 sektor unggulan, Kabupaten Sragen memiliki 6 sektor unggulan dan Kabupaten Klaten memiliki 5 sektor unggulan. Hasil analisis regresi linear menunjukkan sektor pertanian dan sektor industri memiliki pengaruh signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi daerah lain.
Keywords : Spatial Interaction, Leading Sectors, Shift Share Esteban Marquillas, and Growth Spillovers, Interaksi Keruangan, Sektor Unggulan, Shift Share Esteban Marquillas, dan Spillover Pertumbuhan
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ekonomi Pembangunan
Depositing User: Kamila Yasmin
Date Deposited: 04 May 2021 04:09
Last Modified: 04 May 2021 04:09
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/8369

Actions (login required)

View Item
View Item