Analisis Perilaku Konsumen Muslim dan Expenditure Switching terhadap Konsumsi Kosmetik Berlabel Halal

PRATIWI, Annisa and PUJIYONO, Arif,(11 March 2019), Analisis Perilaku Konsumen Muslim dan Expenditure Switching terhadap Konsumsi Kosmetik Berlabel Halal. , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of 16.S - Fulltext PDF Bookmarks-12040114190009.pdf] Text
Restricted to Repository staff only

Download (6MB) | Request a copy

Abstract

Umat muslim mempercayai bahwa mengkonsumsi barang yang halal dan baik (Thayyib) merupakan suatu kewajiban, termasuk produk kosmetik. Saat ini, produk kosmetik berlabel halal banyak beredar di pasar Indonesia. Akan tetapi, kehalalan produk belum menjadi indikator utama konsumen muslim dalam menentukan pilihan dalam membeli produk kosmetik. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perilaku konsumen muslim dalam mengkonsumsi kosmetik berlabel halal serta menganalisis perilaku expenditure switching dalam konsumsi kosmetiknya. Penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling, dengan kriteria responden yang ditentukan adalah: mahasiswi S1 Ekonomi Islam FEB UNDIP, S1 Ekonomi Pembangunan FE UNNES, S1 Ekonomi Islam FEBI UIN Walisongo, beragama islam, dan menggunakan kosmetik. Jumlah sampel adalah 237 responden yang ditentukan menggunakan metode Slovin. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif, analisis komponen utama dan analisis regresi logistik. Analisis statistik deskriptif digunakan untuk mengidentifikasi karakteristik responden dan beberapa jawaban langsung responden. Hasil AKU yang dilakukan mampu mereduksi 57 buah pertanyaan menjadi 16 variabel konstruk. Hasil regresi logistik Ekonomi Islam FEB UNDIP menunjukan bahwa konsumsi kosmetik berlabel halal didorong oleh: (1) Pendapatan, (2) harga non nominal kosmetik berlabel halal, (3) harga nominal kosmetik berlabel halal, (4) religiusitas dimensi pengalaman (X4F2), (5) proses belajar dimensi pengalaman produk (X6F1), (6) promosi visual (X7F1), (7) kualitas internal produk (X8F1), (8) kualitas eksternal produk, sedangkan pola expenditure switching tersebut didorong oleh harga nominal kosmetik berlabel halal dan religiusitas dimensi pengalaman. Hasil regresi logistik Ekonomi Pembangunan FE UNNES menunjukan bahwa konsumsi kosmetik berlabel halal didorong oleh: (1) harga nominal kosmetik berlabel halal, (2) harga non nominal kosmetik tanpa label halal, (3) proses belajar dimensi pengalaman produk, (4) religiusitas dimensi pengetahuan agama, (5) promosi non visual, sedangkan pola expenditure switching tersebut didorong oleh: (1) harga nominal kosmetik berlabel halal, (2) harga nominal kosmetik tanpa label halal, (3) religiusitas dimensi pengetahuan agama, (4) proses belajar dimensi pengalaman produk, (5) promosi non visual, (6) kualitas internal produk, (7) kualitas eksternal produk. Hasil regresi logistik Ekonomi Islam FEBI UIN Walisongo menunjukan bahwa konsumsi kosmetik berlabel halal dan pola expenditure switching didorong oleh harga nominal kosmetik berlabel halal dan religiusitas dimensi pengamalan.
Keywords : Expenditure Switching, Labeled Halal Cosmetics, Logistic regression, Muslim Consumer Behavior, PCA., AKU, Expenditure Switching, Kosmetik Berlabel Halal, Perilaku Konsumen Muslim, Regresi Logistik.
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ekonomi Islam
Depositing User: Elok Inajati
Date Deposited: 10 Feb 2020 04:17
Last Modified: 10 Feb 2020 04:17
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/2529

Actions (login required)

View Item
View Item