ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KENAIKAN KARBON DIOKSIDA DI INDONESIA (Studi Kasus : Indonesia Tahun 1990-2019)

UTAMI, Nevia Wanda and AMINATA, Jaka,(15 September 2022), ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KENAIKAN KARBON DIOKSIDA DI INDONESIA (Studi Kasus : Indonesia Tahun 1990-2019). , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of Cover] Text (Cover) - Published Version
Download (95kB)
[thumbnail of Abstrak (Inggris)] Text (Abstrak (Inggris)) - Published Version
Download (57kB)
[thumbnail of Abstrak (Indonesia)] Text (Abstrak (Indonesia)) - Published Version
Download (57kB)
[thumbnail of Daftar isi] Text (Daftar isi) - Published Version
Download (80kB)
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka) - Published Version
Download (202kB)
[thumbnail of Fulltext PDF Bookmarks] Text (Fulltext PDF Bookmarks)
Restricted to Repository staff only

Download (855kB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini menganalisis mengenai hubungan kausalitas antara populasi penduduk, produk domestik bruto, konsumsi energi bahan bakar minyak dan kenaikan karbon dioksida di Indonesia. Tujuan dalam penelitian ini adalah (i) untuk mengetahui pengaruh populasi penduduk terhadap kenaikan karbon dioksida di Indonesia (ii) mengetahui pengaruh produk domestik bruto terhadap kenaikan karbon dioksida di Indonesia (iii) mengetahui pengaruh konsumsi energi bahan bakar minyak terhadap kenaikan karbon dioksida di Indonesia. Metode yang di gunakan adalah granger causality dengan data time series. Kondisi lingkungan di Indonesia menunjukan bahwa adanya kerusakan lingkungan yang disebabkan oleh peningkatan karbon dioksida, hal ini dikarenakan bertambahnya populasi penduduk. Dengan berkembangnya jumlah penduduk, perekonomian harus lebih banyak menyediakan barang dan jasa untuk memenuhi kebutuhan penduduknya. Namun, dengan adanya kegiatan perekonomian serta kegiatan konsumsi ini menyebabkan kerusakan lingkungan yang memicu pemanasan global. Berdasarkan hasil estimasi menunjukan bahwa populasi penduduk memiliki hubungan causalitas dua arah terhadap kenaikan karbon dioksida, sedangkan produk domestic bruto tidak memiliki hubungan terhadap kenaikan karbon dioksida, dan konsumsi energi bahan bakar minyak mempunyai hubungan satu arah terhadap kenaikan karbon dioksida.
Keywords : Key Word: Population, Gross Domestic Product, Fuel Oil Consumption, Carbon Dioxide, Granger Causality, Kata Kunci : Populasi Penduduk, Produk Domestik Bruto, Konsumsi Energi Bahan Bakar Minyak, Karbon Dioksida, Granger Causality
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ekonomi Pembangunan
Depositing User: Nevia Wanda Utami
Date Deposited: 15 Sep 2022 04:16
Last Modified: 15 Sep 2022 04:23
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/11520

Actions (login required)

View Item
View Item