MALAU, Roi Heppi Durman and RATNAWATI, Intan,(13 June 2024), PENGARUH STRES KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN DENGAN K3 SEBAGAI VARIABEL INTERVENING (STUDI PADA KARYAWAN PT. ARA SHOES INDONESIA). , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED
Text (Cover)
- Published Version
Download (1MB)
Download (1MB)
Text (Abstrak (Inggris))
- Published Version
Download (1MB)
Download (1MB)
Text (Abstrak (Indonesia))
- Published Version
Download (1MB)
Download (1MB)
Text (Daftar Isi)
- Published Version
Download (1MB)
Download (1MB)
Text (Daftar Pustaka)
- Published Version
Download (1MB)
Download (1MB)
Text (Fulltext PDF Bookmarks)
Restricted to Repository staff only
Download (1MB) | Request a copy
Restricted to Repository staff only
Download (1MB) | Request a copy
Abstract
PT. Ara Shoes Indonesia menghadapi tantangan signifikan terkait kinerja
karyawan yang dipengaruhi oleh stres kerja. Stres kerja di perusahaan ini dapat
disebabkan oleh berbagai faktor, seperti tekanan deadline, beban kerja yang
berlebihan, serta konflik antar karyawan. Kondisi ini berdampak negatif terhadap
kinerja karyawan, menghambat pencapaian target perusahaan, dan mengurangi
daya saing di pasar. Terdapat beberapa tujuan dalam penelitian ini, di antaranya
adalah untuk menganalisis pengaruh stres kerja terhadap kinerja karyawan dengan
objek penelitian yang fokus pada karyawan pabrik PT. Ara Shoes Indonesia serta
untuk menganalisis pengaruh stres kerja terhadap pelaksanaan program kesehatan
dan keselamatan kerja (K3) di tempat kerja yang berfokus pada karyawan pabrik
PT. Ara Shoes Indonesia.
Dalam penelitian ini, metode yang digunakan untuk menghimpun dan
memperoleh data adalah dengan membagikan angket secara langsung pada
karyawan PT. Ara Shoes Indonesia di Ungaran, Semarang. Pembagian angket
dimaksud untuk mengetahui bagaimana pendapat responden terkait dengan stres
kerja dalam pengaruhnya dengan kinerja karyawan, stres kerja dengan program
K3, dan program K3 terhadap kinerja karyawan. Untuk menguji hipotesis dalam
penelitian ini, peneliti menggunakan analisis statistik yaitu metode Partial Least
Squares Structural Equation Modeling (PLS-SEM) dengan menggunakan
perangkat lunak SmartPLS versi 4.1.0.2. Model analisis data yang digunakan
dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan angka-angka, rumus, atau
model matematis untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh yang signifikan dan
dominan dari variabel stres kerja (X) dan kesehatan dan keselamatan kerja (K3)
(M) terhadap peningkatan kinerja karyawan (Y) di PT. Ara Shoes Indonesia. Dari
hasil penelitian mengenai pengaruh stres kerja terhadap kinerja karyawan dengan
K3 sebagai variabel intervening studi pada PT. Ara Shoes Indonesia, dapat
dinyatakan kesimpulan yaitu terdapat pengaruh stres kerja terhadap kinerja
karyawan di PT. Ara Shoes Indonesia, terdapat pengaruh stres kerja terhadap
kesehatan dan keselamatan kerja (K3) di PT. Ara Shoes Indonesia, terdapat
pengaruh stres kerja terhadap kinerja karyawan di PT. Ara Shoes Indonesia, dan
K3 berperan memediasi pengaruh stres kerja terhadap kinerja karyawan di PT.
Ara Shoes Indonesia.
Keywords : | Work Stress, Occupational Health and Safety, Employee Performance., Stres Kerja, Kesehatan dan Keselamatan Kerja, Kinerja Karyawan. |
---|---|
Journal or Publication Title: | UNSPECIFIED |
Volume: | UNSPECIFIED |
Number: | UNSPECIFIED |
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
Subjects: | Manajemen |
Depositing User: | Roi Heppi Durman Malau |
Date Deposited: | 25 Jun 2024 07:57 |
Last Modified: | 25 Jun 2024 07:57 |
URI: | https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/14442 |