PERAN GANDA DAN STRATEGI PEMBERDAYAAN ISTRI NELAYAN UNTUK MENUNJANG PEREKONOMIAN KELUARGA PESISIR (Studi Empiris di Kelurahan Tegalsari dan Muarareja, Kota Tegal)

KUSUMAWARDHANI, Hapsari Ayu and SUSILOWATI, Indah,(25 September 2018), PERAN GANDA DAN STRATEGI PEMBERDAYAAN ISTRI NELAYAN UNTUK MENUNJANG PEREKONOMIAN KELUARGA PESISIR (Studi Empiris di Kelurahan Tegalsari dan Muarareja, Kota Tegal). , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of 16. S – Fulltext PDF Bookmarks – 12020114120036.pdf] Text
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi peran ganda istri nelayan, bagaimana kontribusi mereka terhadap perekonomian keluarganya, serta menentukan strategi-strategi yang tepat dilakukan istri nelayan dalam menunjang ekonomi rumah tangga di wilayah pesisir Kelurahan Tegalsari dan Kelurahan Muarareja, Kota Tegal, Jawa Tengah. Istri nelayan yang tingkat pendidikannya rendah dan memiliki akses ekonomi terbatas ditemukan di daerah penelitian. Ketidakpastian pendapatan yang diterima oleh suami mereka yang memiliki mata pencaharian sebagai nelayan, membuat mereka memiliki peranan penting untuk menunjang ekonomi keluarganya supaya dapat bertahan hidup. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah mix-method (pendekatan kuantitatif dan kualitatif). Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling sebanyak 100 responden (istri nelayan). Wawancara mendalam dengan para keyperson juga dilakukan. Hasil penelitian ini adalah para istri nelayan di daerah Kelurahan Tegalsari dan Kelurahan Muarareja memiliki peran ganda (dalam peran produksi, reproduksi, dan managing community). Mereka bekerja untuk mencari penghasilan, menjadi ibu rumah tangga dan aktif dalam kehidupan sosial. Kontribusi istri nelayan dalam meningkatkan pendapatan keluarga dengan bekerja di berbagai sektor usaha dengan penghasilan rata-rata Rp 625.370 per bulan dengan kontribusi terhadap pendapatan keluarga sebesar 38,60% Beberapa strategi untuk memberdayakan istri nelayan dengan pendekatan ekonomi, sosial budaya dan kelembagaan di analisis menggunakan alat analisis kualitatif atlas ti dan dapat menjadi salah satu pertimbangan dalam mewujudkan kemandirian ekonomi keluarga nelayan.
Keywords : triple roles, strategy, fisherman's wife, empowerment, coastal, atlas ti, peran ganda, strategi, istri nelayan, pemberdayaan, pesisir, atlas ti
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ekonomi Pembangunan
Depositing User: Heru Prastyo
Date Deposited: 27 Jan 2020 06:35
Last Modified: 27 Jan 2020 06:35
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/1949

Actions (login required)

View Item
View Item