ANALISIS PENGARUH CASH TURNOVER, RECEIVABLE TURNOVER, INVENTORY TURNOVER, CURRENT RATIO, DAN SALES GROWTH TERHADAP PROFITABILITAS PERUSAHAAN YANG DIUKUR MELALUI RASIO RETURN ON ASSETS (Studi kasus pada perusahaan manufaktur sub sektor consumer goods yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2012-2016)

WILYANI, Kharima and WIDYARTI, Endang Tri,(5 June 2018), ANALISIS PENGARUH CASH TURNOVER, RECEIVABLE TURNOVER, INVENTORY TURNOVER, CURRENT RATIO, DAN SALES GROWTH TERHADAP PROFITABILITAS PERUSAHAAN YANG DIUKUR MELALUI RASIO RETURN ON ASSETS (Studi kasus pada perusahaan manufaktur sub sektor consumer goods yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2012-2016). , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of 16. S – Fulltext PDF Bookmarks – 12010114120034.pdf] Text
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh Cash Turnover (CTO), Receivable Turnover (RTO), Inventory Turnover (ITO), Current Ratio (CR), dan Sales Growth terhadap profitabilitas perusahaan consumer goods di Indonesia yang diukur melalui Return On Assets (ROA). Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah perusahaan consumer goods Indonesia yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2012 – 2016. Purposive sampling digunakan sebagai metode pengambilan sampel dalam penelitian ini dengan kriteria perusahaan memiliki laporan publikasi lengkap pada tahun 2012 – 2016, serta perusahaan yang memiliki niali ROA positif. Dalam penelitian ini terdapat sebanyak 24 perusahaan consumer goods yang digunakaan sebagai sampel. Data dalam penelitian ini diperoleh dari website bloomberg dan laporan keuangan perusahaan consumer goods yang telah terpublikasi Bursa Efek Indonesia (BEI). Dalam menganalisis penelitian ini mengunakan teknik analisis regresi linier berganda. Namun, sebelumnya dilakukan uji asumsi klasik terlebih dahulu. Dari hasil pengujian hipotesis secara simultan (Uji F) menunjukkan bahwa CTO, RTO, ITO, Current Ratio, dan Sales growth dalam penelitian terlihat memiliki nilai F sebesar 17,247 dan nilai signifikansi sebesar 0,000. Sedangkan berdasarkan hasil uji hipotesis secara parsial (uji t) menunjukkan bahwa CTO, RTO, ITO, dan Current Ratio memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap ROA, Sedangkan Sales growth memiliki pengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap Return On Assets (ROA). Hasil penelitian ini memperlihatkan bahwa variabel Current Ratio memberikan pengaruh yang paling besar terhadap Return On Assets (ROA). Hasil nilai adjusted R square atau uji koefisien determinasi dalam model regresi sebesar 0,441. Hal ini menunjukkan bahwa besar pengaruh variabel independen yaitu CTO, RTO, ITO, Current Ratio, dan Sales growth terhadap variabel dependen (ROA) sebesar 44,1% dengan sisa sebesar 55,9% dipengaruhi oleh variabel indipenden yang lain diluar dari penelitian ini.
Keywords : ROA, CTO, RTO, ITO, Current Ratio, and Sales growth, ROA, CTO, RTO, ITO, Current Ratio, dan Sales growth
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Manajemen
Depositing User: Heru Prastyo
Date Deposited: 06 Feb 2020 01:33
Last Modified: 06 Feb 2020 01:33
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/2276

Actions (login required)

View Item
View Item