ANALISIS PENGARUH MINAT PEMBELIAN SEPEDA MOTOR YAMAHA DI KOTA PATI

PRATIWI, Yolanda Nikma and FERDINAND, Augusty Tae,(27 March 2014), ANALISIS PENGARUH MINAT PEMBELIAN SEPEDA MOTOR YAMAHA DI KOTA PATI. , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of 16. S - FULLTEXT PDF BOOKMARKS - 12010110120135.PDF] Text
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh citra merek produk dan kualitas produk terhadap daya tarik konsumen pada produk sepeda motor merek Yamaha, serta menguji dan menganalisis pengaruh daya tarik desain produk dan harga produk terhadap minat beli konsumen pada produk sepeda motor merek Yamaha. Penelitian ini dilakukan dengan metode survei kepada seluruh masyarakat di Kota Pati terhadap minat beli sepeda motor Yamaha dan dianalisis dengan regresi linier berganda dua tahap. Regresi pertama menganalisis pengaruh merek produk dan kualitas produk terhadap daya tarik konsumen pada produk sepeda motor merek Yamaha, sedangkan regresi kedua menganalisis pengaruh daya tarik desain produk dan harga produk terhadap minat beli konsumen pada produk sepeda motor merek Yamaha. Hasil penelitian menunjukkan bahwa citra merek memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap daya tarik desain produk sepeda motor Yamaha di Kota Pati (0,037), kualitas produk memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap daya tarik desain produk sepeda motor Yamaha di Kota Pati (0,000), daya tarik desain produk memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap minat beli konsumen sepeda motor Yamaha di Kota Pati (0,008), dan harga kompetitif produk memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap minat beli konsumen sepeda motor Yamaha di Kota Pati (0,000).
Keywords : brand image, product quality, attractiveness of product design, product prices, consumer buying interest, citra merek, kualitas produk, daya tarik desain produk, harga produk, minat beli konsumen
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Manajemen
Depositing User: Eriana Ringgowati
Date Deposited: 18 Aug 2020 04:23
Last Modified: 18 Aug 2020 04:23
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/6575

Actions (login required)

View Item
View Item