ANALISIS KECEPATAN PERUBAHAN PENGGUNAAN LAHAN DI WILAYAH PUSAT DANPINGGIRAN KOTA DEPOK TAHUN 2013-2017

UTAMI, Fatin Vidya and HENDARTO, R Mulyo,(10 June 2020), ANALISIS KECEPATAN PERUBAHAN PENGGUNAAN LAHAN DI WILAYAH PUSAT DANPINGGIRAN KOTA DEPOK TAHUN 2013-2017. , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of 16. S - Fulltext PDF Bookmarks- 12020115120031.pdf] Text
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Kota Depok merupakan salah satu kota penyanggaProvinsi DKI Jakarta dalam pengembangan Kawasan Strategis Nasional (KSN) JABODETABEK. Karena peranannya tersebut, perkembangan kota Depok terjadi sangat cepat. Kondisi ini dipicu dengan fenomena pergerakan penduduk dari wilayah DKI Jakarta kewilayah Kota Depok dengan tujuan bermukim, sehingga membawa konsekuensi semakin meningkatnya pertumbuhan penduduk dan kebutuhan ruang yang mendorong terjadinya perubahan penggunaan lahan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis persebaran lokasi, kecepatan, arah perkembangan dan pengaruh faktor tingkat aksesibilitas, fasilitas publik, karaktertistik lahan (topografi), nilai lahan dan pertambahan penduduk terhadap kecepatan perubahan penggunaan lahan diwilayah pusat dan pinggiran Kota Depok tahun 2013-2017. Teori utama yang digunakan dalam penelitian ini yaitu Teori Ekonomi Perkotaan dengan metode analisis spasial overlay, kecepatan perubahan penggunaan lahan, gravitasi, skalogram dan deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa persebaran lokasi perubahan penggunaan lahan di wilayah pusat Kota Depok terjadi menyebar pada wilayah yang dekat dengan pusat pemerintahan dan berkonstelansi dengan Kota Jakarta Selatan. Sedangkan, padawilayah pinggiran terjadi pada wilayah yang memiliki proporsi lahan pertanian, berkonstelasi dengan kota/kabupaten terdekat dan dilalui aksesibilitas yang baik. Kecepatan perubahan penggunaan lahan di wilayah pinggiran Kota Depok terjadi lebih cepat daripada wilayah pusat, dengan arah perkembangan ke arah barat. Selain itu, ditemukan pula bahwa faktor yang mempengaruhi kecepatan perubahan lahan di wilayah pusat yaitu faktor nilai lahan. Sementara itu, pada wilayah pinggiran dipengaruhi oleh faktor yang berbeda-beda pada setiap wilayah pengembangannya, dengan faktor yang berpengaruh yaitu tingkat aksesibilitas, fasilitas publik, nilai lahan dan pertambahan penduduk. Sedangkan, faktor karakteristik lahan (topografi) tidak berpengaruh terhadap kecepatan perubahan penggunaan lahan di wilayah pusat maupun pinggiran Kota Depok tahun 2013-2017.
Keywords : The Speed of Land Use Change, Spatial Analysis, Core Region, Periphery Region, Kecepatan Perubahan Penggunaan Lahan, Analisis Spasial, Wilayah Pusat, Wilayah Pinggiran
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ekonomi Pembangunan
Depositing User: Users 15 not found.
Date Deposited: 22 Oct 2020 06:52
Last Modified: 22 Oct 2020 06:52
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/7454

Actions (login required)

View Item
View Item