PENGARUH MOTIVASI KERJA DAN KARAKTERISTIK INDIVIDU TERHADAP KINERJA AUDITOR YANG DIMODERASI OLEH FAKTOR LINGKUNGAN KERJA DAN KOMPENSASI (Studi Empiris pada karyawan Kantor Akuntan Publik di Semarang )

PUTRI, Dwi Melissa and ISGIYARTA, Jaka,(2015), PENGARUH MOTIVASI KERJA DAN KARAKTERISTIK INDIVIDU TERHADAP KINERJA AUDITOR YANG DIMODERASI OLEH FAKTOR LINGKUNGAN KERJA DAN KOMPENSASI (Studi Empiris pada karyawan Kantor Akuntan Publik di Semarang ). , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of 16. S - Fulltext PDF Bookmarks - 12030110141065.pdf] Text
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Motivasi Kerja terhadap Kinerja Auditor, pengaruh Karakteristik Individu terhadap Kinerja Auditor, pengaruh Lingkungan Kerja yang dimoderasi oleh pengaruh Motivasi Kerja terhadap Kinerja Auditor dan pengaruh Kompensasi yang dimoderasi oleh pengaruh Karakteristik Individu terhadap Kinerja Auditor pada karyawan auditor yang bekerja di Kantor Akuntan Publik (KAP) di Semarang. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 48 responden yang disebarkan kepada karyawan auditor yang bekerja di Kantor Akuntan Publik (KAP) di Semarang. Semua pertanyaan diukur menggunakan Skala Likert dengan 6 peringkat jawaban dari sangat tidak setuju sampai sangat setuju. Data diolah menggunakan program SPSS 22. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis kuantitatif dengan menggunakan uji validitas, uji reliabilitas, uji normalitas, uji asumsi klasik, uji analisis regresi linier berganda dan uji moderasi. Hasil peneltian ini menunjukkan bahwa variabel motivasi kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja auditor, variabel karakteristik individu berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja auditor, variabel lingkungan kerja tidak berpengaruh positif dan tidak dapat memoderasi pengaruh motivasi kerja terhadap kinerja auditor dan variabel kompensasi berpengaruh signifikan dan dapat memoderasi pengaruh karakteristik individu terhadap kinerja auditor pada karyawan yang bekerja di Kantor Akuntan Publik (KAP) di Semarang.
Keywords : Work Motivation, Individual Characteristics, Work Environment, Compensation, Performance Auditor, Motivasi Kerja, Karakteristik Individu, Lingkungan Kerja, Kompensasi, Kinerja Auditor
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Akuntansi
Depositing User: Gunawan Gunawan
Date Deposited: 26 Feb 2020 09:38
Last Modified: 26 Feb 2020 09:38
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/3214

Actions (login required)

View Item
View Item