ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI JUMLAH KUNJUNGAN DI OBJEK WISATA MASJID AGUNG JAWA TENGAH

LEVINANDA, Surya Sandy and ARIANTI, Fitrie,(29 May 2015), ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI JUMLAH KUNJUNGAN DI OBJEK WISATA MASJID AGUNG JAWA TENGAH. , UNSPECIFIED, UNSPECIFIED

[thumbnail of 16. S-Fulltext PDF Bookmarks-12020110130071.pdf] Text
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Masjid Agung Jawa Tengah dipilih karena objek wisata tersebut merupakan salah satu objek wisata di Kota Semarang, yang memiliki jumlah pengunjung paling tinggi bila dibandingkan dengan objek wisata lainnya yang ada di Kota Semarang. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah biaya perjalanan, pendapatan, pendidikan, umur, waktu tempuh, jarak, lama kunjungan dan jumlah rombongan mempengaruhi permintaan kunjungan di objek wisata Masjid Agung Jawa Tengah. Model analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi linear berganda dengan jumlah kunjungan sebagai variabel dependen, sementara terdapat delapan variabel sebagai variabel independen, yaitu biaya perjalanan, pendapatan, pendidikan, umur, waktu tempuh, jarak, lama kunjungan dan jumlah rombongan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dari kedelapan variabel indepenen dalam persamaan regresi, terdapat empat variabel yang berpengaruh signifikan terhadap permintaan kunjungan yaitu umur, jarak, lama kunjungan dan jumlah rombongan. Sedangkan variabel biaya perjalanan, pendapatan, pendidikan dan waktu tempuh tidak berpengaruh signifikan terhadap permintaan kunjungan.
Keywords : demand visits, travel expenses, attractions Central Java Grand Mosque., permintaan kunjungan, biaya perjalanan, objek wisata Masjid Agung Jawa Tengah.
Journal or Publication Title: UNSPECIFIED
Volume: UNSPECIFIED
Number: UNSPECIFIED
Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ekonomi Pembangunan
Depositing User: Users 15 not found.
Date Deposited: 25 Feb 2020 01:29
Last Modified: 25 Feb 2020 01:29
URI: https://repofeb.undip.ac.id/id/eprint/3100

Actions (login required)

View Item
View Item